Aku tak pernah jalan-jalan mengelilingi kota sendirian, selain karena cuaca yang panas aku juga cape jika harus berkendara jauh-jauh. Tapi kali ini berbeda, aku sangat bersemangat dan senang. Karena aku bisa menghabiskan kenangan ini dengan orang yang aku sayangi. Kebetulan mamah sedang berlibur di Batam maka aku ingin mengajak mamah menikmati sore hari dipantai Nongsa.
Jarak Nongsa dan temapat kosanku tingga cukup jauh, aku tak ingat berapa Km tapi aku bisa merasakanya dari tangan dan pinggangku yang rasanya mau copot berkendara sejauh itu. Saat itu cuaca untungnya tidak sedang panas jadi perjalanan panjang ini tak begitu menyiksa kami berdua.
Tak terasa kami akhirnya sampai di tempat tujuan kami. Kami memilih tempat ini karena ibuku sudah sangat haus sedari tadi. Jadi kami melipir ke salah satu rumah makan yang ada di pesisi pantai. Kami memesan satu buah es kelapa muda dan juga satu teh obeng. Karena mungkin perjalanan yang jauh yang tadinya kami sudah makan sekarang justru lapar itu kembali lagi, kami pun memesan dua porsi makanan juga.
Pemandangan ini sangat indah. Kamu tau bangunan tinggi di sana?, Yaps, benar sekali itu bangunan Pollux Habibie, kosan ku tak jauh dari bangunan itu. Kalau dilihat dari sini rasanya dekat tapi jika mengendarai kendaraan ini sangat-sangat jauh. Aku menyukai bau pantai, suara ombak yang memecah batuan pantai, dan ikan-ikan kecil yang hilir mudik bermain dengan bebasnya. Tapi berbeda dengan ibuku dia tak menyukai pantai dan sejenisnya. Ibuku lebih menyukai hutan dari pada hal-hal yang berhubungan dengan laut. Aku pernah bertanya alasannya katanya sih karena ibu tak bisa berenang makanya dia tidak suka pantai.
Karena ibuku tidak menyukai pantai dan makanan kami pun sudah habis maka kami memutuskan pulang. Aku mengendarai kendaraan perlahan karena aku ingin menikmati momen ini lebih lama lagi. Dan tak terasa adzan zuhur berkumandang, kami memutuskan untuk mampir terlebih dahulu ke masjid yang ada di dekat bandara.
Ibuku sangat menikmati suasana asri di masjid ini. Ya Allah Ya Tuhanku aku berharap engkau memberikan kesehatan, keselamatan, kebahagiaan, rezeki dan umur yang panjang kepada mamah. Izinkan aku membahagiakannya, izinkanku membawa mamah ketanah suci Mu dan membawanya menikmati indahnya tempat-tempat baru yang belum pernah kami kunjungi sebelumnya. Aku mohon semoga engkau masih memberikannya kesempatan yang panjang untuk bisa terus bersamaku, dan menemani kami anak-anaknya bertumbuh aamiin... Tuhanku aku masih membutuhkan ibuku tolong panjangkanlah umurnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar